Setelah sekian lama hanya bertemu secara virtual, kini akhirnya teman-teman misdinar atau yang akrab dipanggil Papita dapat berkumpul bersama secara offline. “Dei Potentia Amore et Pace” menjadi tema yang diusung oleh teman-teman panitia pada acara natalan ini. Dei Potentia yang diambil dari bahasa latin yang artinya kuasa Tuhan, Amore yang artinya Cinta, dan Pace yang berarti kedamaian. Maka jika diartikan dalam bahasa Indonesia adalah Kuasa Tuhan Dalam Cinta dan Kedamaian. Teman-teman panitia memilih tema ini Karena Tuhan berkuasa atas segalanya, termasuk apa yang terjadi dalam hidup kita, entah baik atau buruk Tuhan selalu memberikan kita yang terbaik. Itu adalah bentuk cinta Tuhan terhadap kita maka mari kita sebarkan cinta dan kedamaian yang kita dapat kepada sesama untuk memperkuat tali persaudaraan.

.

“Give More C.L.A.P” menjadi tagline pilihan untuk acara natalan 2021 ini. C.L.A.P adalah singatan dari Care yang artinya peduli, Love yang artinya Cinta, Affection yang artinya kasih sayang, Peace yang artinya damai/kedamian. Teman-teman panitia memilih tagline ini dengan tujuan agar Papita bisa lebih memberikan dan merasakan peduli, cinta, kasih sayang, dan kedamaian kepada sesama dan Tuhan. Diadakan pada hari Minggu, 23 Januari 2022 di Aula GKS Widyamandala, acara ini berjalan dengan meriah.

.

Dimulai dengan doa pembuka dan sambutan dari Rm. Fajar, SJ natalan PAPITA ini secara resmi dibuka. Setelah mendengarkan sambutan dari Rm. Fajar, SJ dilanjutkan dengan perkenalan yang dimulai dari perkenalan teman-teman panitia lalu dilanjutkan perkenalan dari teman-teman anggota yang hadir. Setelah semuanya telah berkenalan dilanjutkan dengan menonton film pendek. Dari film pendek ini kita diajak untuk menerima orang disekitar kita, membantu mereka, peduli dengan sekitar kita dan memberikan kasih sayang sehingga dapat tercipta kedamaian bagi kita dan lingkungan sekitar kita.

.

Selanjutnya diadakan 3 games yang membuat teman-teman Papita menjadi lebih akrab dengan satu sama lain. Dengan dibentuk kelompok yang berisi 3 anggota lama dan 2 anggota baru atau sebaliknya, menjadi permulaan games ini dimulai. Setelah ketiga games selesai dilanjutkan dengan makan siang bersama. Makan siang ini tetap dalam bentuk kelompok games, sehingga teman-teman anggota bisa semakin akrab satu sama lain. Ketika semua telah selesai makan siang, dilanjutkan acara tukar kado.

.

Kegiatan dilanjutkan dengan doa penutup yang dipimpin oleh salah satu anggota yaitu Rani dan acara diakhiri dengan foto bersama. Dengan jumlah peserta 50 anggota dan 9 panitia, acara natalan papaya ini dapat berjalan dengan lancar dan meriah.

.

Anastasia Lidya

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Open chat
Kontak Sekretariat
Silahkan klik untuk chat dengan sekretariat