Jumat (20/12/2019), sebanyak 60 umat Gereja St. Antonius Kotabaru membersihkan area dalam dan luar gereja. Kegiatan ini dilaksanakan menjelang Natal untuk memupuk rasa memiliki umat atas gereja. Selain itu, kegiatan ini bertujuan agar umat dapat mengikuti dan menghayati Perayaan Natal dengan lebih nyaman. Selain membersihkan lantai dan kursi-kursi yang ada di dalam gereja, mereka juga memperbaiki jalan untuk akses keluar-masuk gereja.

.

“Karena melihat kursi di dalam gereja yang kotor dan berdebu, kami (Tim Pelayanan Petalaks) berinisiatif untuk mengadakan bersih-bersih (gereja),” ujar Ibu Elsje, dari Tim Pelayanan Petalaks. Kegiatan bersih-bersih gereja sudah dilakukan sejak tahun 2017. Namun, secara khusus di tahun ini, Tim Pelayanan Petalaks mengajak umat lingkungan dan tim pelayanan untuk ikut serta membersihkan area gereja.

.

“Beberapa lingkungan di Paroki Kotabaru juga rutin mengadakan kegiatan bersih-bersih gereja sebelum hari raya, termasuk lingkungan saya. Untuk tahun ini, spesial. Mulai dari lingkungan, tim pelayanan, dan umat yang peduli dengan kebersihan gereja bersinergi untuk membersikan lingkungan gereja supaya Gereja siap menyambut hari kelahiran Yesus,” kata Pak Yuyus, Ketua Lingkungan Yohanes Paulus.

.

Selama membersihkan area gereja, umat yang ikut membersihkan gereja tampak senang dan bersemangat. Hal ini diungkapkan oleh Dini, salah satu anggota Tim Pelayanan Patemon. Selain gereja menjadi bersih, juga lingkungan dan tim pelayanan dapat memupuk tali persaudaraan satu sama lain.

.

“Orang muda, kalau ada kegiatan seperti ini sebaiknya diajak dan bisa meluangkan waktu. Ini sudah sangat baik hanya saja kurang terlihat orang mudanya,” harapan dari Rm. Maharsono, SJ, Romo Kepala Paroki Kotabaru. Semoga kegiatan yang sudah baik ini dapat terus berjalan di tahun-tahun berikutnya.

.

Jessica Juliani

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Open chat
Kontak Sekretariat
Silahkan klik untuk chat dengan sekretariat